Selasa, 24 November 2009

Resep Masakan Daging Kambing Komplit


Memasak daging kambing memang bukanlah hal yang mudah. Tidak seperti membuat masakan keripik, atau keripik bonggol pisang. Mengapa demikian??  Karena, selain menyuguhkan cita rasa yang enak ,aneka masakan daging kambing harus tidak berbau amis atau "prengus". Banyak resep memasak daging kambing yang beredar di internet, namun kebanyakan tidaklah lengkap. Kali ini saya akan postingkan aneka resep memasak daging kambing  yang cocok untuk anda pakai untuk mendapatkan masakan daging kambing yang lezat.

Apa saja Resep masakan Daging Kambing nya?
Resep masakan yang akan kami informasikan kepada pembaca antara lain adalah :
  • Resep Masakan Sate Daging kambing
  • Resep Masakan Tongseng Daging Kambing
  • Resep Masakan Gulai Daging Kambing
  • Resep Masakan Tengkleng Daging Kambing
  • Resep Masakan Rendang Daging Kambing
Wow...tentunya setelah membaca resep-resep masakan daging kambing ini anda menjadi tidak sabar untuk mencobanya bukan?? Baiklah untuk itu mari kita segera menuju ke Resep masakan daging kambing lezat nya : 

Tags : resep masakan daging kambing, resep sate kambing, resep gulai kambing, resep tongseng kambing, resep memasak daging kambing

Resep Sate Kambing
Bahan resep sate kambing:
750 gr paha kambing, potong dadu 2 cm
15 bh tusuk sate yang sudah direndam dalam air

Bumbu sate kambing:
5 lbr daun jeruk, iris halus
10 btr bawang merah, iris halus
1 sdm merica bubuk
100 ml kecap manis
2 sdm air jeruk nipis

Pelengkap :
50 gr kol, iris halus
4 bh tomat, iris tipis
6 sdm bawang goreng untuk taburan
15 bh cabe rawit, iris halus
10 btr bawang merah, iris halus
5 sdm kecap manis
1 sdt merica bubuk
2 sdm air jeruk limau

Cara membuat sate kambing:
Tusuk setiap tusukan sate dengan 4 - 5 potong daging. Campur semua bahan untuk bumbu. Campur bumbu dengan sate dan bakar sate dibara api sambil sekali-kali diolesi sisa bumbu. Sajikan sate bersama pelengkapnya


Resep Tongseng Kambing
Bahan tongseng Kambing
500 gr daging kambing, potong dadu 2 cm
7 lbr daun kol, buang tulang daunnya, potong kasar
4 bh cabai merah, iris serong tipis
5 bh bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, iris tipis
1/2 sdt lada bubuk
4 sdm kecap manis
2 sdm air jeruk nipis
3 sdm minyak goreng untuk menumis
500 ml santan
2 sdt garam
1 sdt gula pasir

Cara membuat tongseng kambing
Tumis bawang putih sampai harum, masukkan bawang merah dan cabai merah iris, tumis sampai layu. Masukkan daging kambing, aduk sampai daging berubah warna dan kaku. Tuang air, tambahkan kecap, lada, garam, dan gula pasir, masak sampai daging lunak dan kuah tinggal sedikit. Tuang santan, masak sampai mendidih.Tambahkan kol, masak sampai kol matang, tambahkan air jeruk nipis, aduk sebentar, angkat. Untuk 5 orang

Resep Gulai Kambing
Bahan gulai kambing:
3 sdm minyak sayur
500 g daging kambing muda berikut tulangnya, potong-potong
1 liter santan dari 1 butir kelapa kupas parut
4 buah kapulaga
5 butir cengkih
2 cm kayu manis
1 cm lengkuas
1 batang serai, memarkan
1 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk purut
2 sdm bawang merah goreng

Bumbu gulai kambing:
3 buah cabai merah
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih
3 butir kemiri
1 cm jahe
1 cm kunyit
1 sdm ketumbar
1/4 sdt jintan
1/4 sdt klabet
1/4 sdt pala bubuk
1/4 sdt adas
1 sdt asam Jawa
1 sdt garam

Cara membuat gulai kambing:
Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama rempah lainnya hingga harum dan matang.Tambahkan daging kambing, aduk hingga berubah warna.Tuangi santan, masak dengan api kecil sambil aduk sekali-sekali hingga daging empuk dan kuah berminyak. Angkat. Sajikan panas.

Resep Tengkleng Kambing
Bahan Tengkleng daging kambing:
4 sdm minyak sayur
3 butir cengkih
5 cm kayu manis
2 butir kapulaga
2 butir klabet
1 kg tulang iga kambing dan daging, potong kecil
1 batang serai, ambil bagian yang putih, memarkan
3 lembar daun jeruk purut
1 sdt asam Jawa, larutkan dengan air panas, saring
1 liter santan encer
250 ml santan kental

Bumbu Tengkleng daging kambing:
8 buah cabai merah
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
3 butir kemiri
2 sdt ketumbar
1 sdt merica butiran
½ sdt jintan
1 cm jahe
1 cm kunyit
1 cm lengkuas

Cara membuat Tengkleng daging kambing:
Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan cengkih, kayu manis, kapulaga, dan klabet. Aduk hingga harum. Masukkan daging kambing, aduk hingga kaku, dan berubah warna. Angkat. Masukkan ke dalam panci, tuangi santan encer. Tambahkan serai dan
daun jeruk, masak di atas api kecil hingga mendidih dan daging empuk. Tambahkan santan kental dan air asam. Masak kembali hingga berminyak dan seluruhnya matang. Angkat. Sajikan hangat

Resep Rendang Daging Kambing
Bahan Rendang Daging Kambing:
500 gram daging sapi bagian sengkel, dipotong 5x5 cm
500 ml santan dari 3/4 butir kelapa
1.500 ml santan dari 3/4 butir kelapa
1 sendok makan kecap manis (bila suka)
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 tangkai serai, dimemarkan

BUMBU Rendang Daging Kambing :
20 buah cabai merah
12 butir bawang merah
4 siung bawang putih
2 cm jahe
4 butir kemiri
1 sendok teh merica
2 sendok teh ketumbar
2 sendok teh garam

CARA MEMBUAT Rendang Daging Kambing:
Rebus bumbu halus, daging, lengkuas, dan serai dalam santan encer. Setelah empuk, masukkan santan kental dan kecap (bila suka). Kecilkan api dan aduk terus hingga kuah berminyak.

Oke teman-teman..gimana aneka resep masakan dagingnya..mantap kan?? silahkan segera di praktekkan yah...Untuk pelengkap aneka masakan daging kambing nya silahkan rekan rekan bisa membuat ketupat sumpil sebagai penambah cita rasa. Jangan lupa lihat juga kumpulan artikel berikut :


7 komentar:

  1. Langsung laper tiba2

    BalasHapus
  2. Matap nih resepnya.
    jika butuh alat panggangan kami menyediakan
    Dijamin matang merata, tanpa arang, sehat dan alami
    Jual Alat Panggang Ikan/Sate/Daging/BBQ Sehat dan Alami Tanpa Arang
    Jual Madu Murni
    Jual Kopi Bubuk Murni

    BalasHapus
  3. Wah nampaknya lezat sekali. Bisa jadi inspirasi untuk memasak di rumah. Terima kasih sudah berbagi tips dan resepnya. Sangat bermanfaat sekali. Ditunggu update selanjutnya.

    Oxone

    BalasHapus

Related Posts with Thumbnails

Related post